Kupang-InfoNTT.com,- Berawal saling kenal via media sosial facebook, lalu berlanjut ke WhatsApp, hingga akhirnya menjadi satu dari sekian banyak langganan pembaca tetap Media Online InfoNTT.com, ternyata Ia seorang anggota Polri. Saya mengenalnya sebagai seorang guru.
Namanya Simeon Sion, sosok ini ternyata seorang personil Polri yang sejak tahun 2017 mengabdikan diri sebagai pengajar pada salah satu sekolah swasta di wilayah KabupatenKupang, yakni Sekolah Menengah Kejuruan Kristen Tunas Isai.
Sosok yang sederhana dan pendiam ini tidak pernah menonjolkan sikap khasnya sebagaimana layaknya seorang prajurit Polri yang sering kita temui dimanapun. Sosok ini punya karakter tersendiri, tanpa disadari Ia ingin menunjukan kepada masyarakat bahwa Polisi ternyata sosok yang humanis dan mudah bersahaja dengan masyarakat.
Pada berbagai kesempatan, penulis mencoba membuka diskusi bersama dengan Bripka Simeon Sion, baik itu isu sosial maupun kriminal. Sosoknya yang yang murah senyum, mudah bergaul dengan siapa saja tanpa sekat ras, agama serta suku.m inilah yang membuat Ia mudah diterima di mana saja.
Ciri khas ini juga yang membuatnya berhasil merayu murid-muridnya untuk rajin belajar agar bisa mengejar cita-cita, menggapai masa depan yang cerah dan terlebih membanggakan orang tua.
Mengajar bagi seorang polisi tentu unik. Berkat bakatnya ini, Bripka Simeon Sion dipercayakan pihak sekolah untuk menjadi Wali Kelas X pada program studi Ilmu Pemasaran pada tahun 2018 dan 2019.
Bagaimanakah Bripka Simeon Sion mengatur jam sekolah dengan jam kantornya ?
Dirinya merupakan seorang Polisi yang terkenal dengan super sibuknya. Ternyata hal ini sudah dipikirnya jauh-jauh hari agar tidak terbentur dengan tugas kepolisian, dan Bripka Simeon Sion memilih hari Sabtu untuk melayani muridnya, karena hari Sabtu tidak ada jam kantor.
Sesuai dengan basis ilmu yang dimiliki yaitu ilmu komputer, Bripka Simeon Sion dipercayakan mengajar bidang studi Simulasi Digital pada kelas X.
Alasan Utama Motivasinya Mengajar.
Sebagai seorang yang dermawan, Bripka Simeon Sion ingin membagi ilmu yang dimilikinya kepada generasi muda, yang saat ini sedang gencar-gencarnya belajar mempersiapkan masa depan mereka. Ia pun sadar, teknologi informasi sudah berjalan beriringan dengan kehidupan manusia saat ini.
Polisi berpangkat Brigadir Kepala ini tidak segan-segan menyapa murid-muridnya dan juga memperlakukan mereka seperti teman, agar tidak ada sekat pergaulan antara mereka, sehingga relasi komunikasi materi bisa dengan mudah dipahami.
Terlepas dari pengabdian sebagai seorang personil Polri dan guru, Bripka Simeon Sion juga didapuk oleh masyarakat setempat menjadi ketua RT di Kelurahan Lasiana, Kota Kupang. Umat Katholik setempat juga mengangkat Dirinya menjadi Ketua Kelompok Umat Basis St. Maria Imaculata sejak tahun 2012.
Peran pelayanan yang begitu banyak ini tidak membuat Dirnya menjadi beban, melainkan sebagai anugerah yang wajib diterima demi membahagiakan sesama.Bravo Bripka Simeon Sion
Penulis : Chris Bani