Melki Laka Lena Pimpin Rapat Komisi IX Terkait Sektor Kesehatan di Titik Nol IKN

Wakil Ketua Komisi IX, Emanuel Melkiades Laka Lena saat pimpin rapat di Titik Nol Ibu Kota Nusantara.

Kalimantan-InfoNTT.com,- Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Emanuel Melkiades Laka Lena memimpin rombongan Komisi IX DPR RI membuat rapat di titik nol Ibu Kota Nusantara (IKN) bersama mitra Kemenkes RI dan jajaran, pimpinan BPOM RI dan jajaran, pimpinan BPJS Kes pusat dan daerah, Dirut BPJS TK dan jajaran, Pemprov Kalimantan Timur diwakili Kepala Dinas Kesehatan, Pemkab Penajam Pasir Utara, Pemkab Kutai Kartanegara, Pemkot Balikpapan masing masing diwakili Kadinkes dan pimpinan Otorita IKN diwakili Dirut, Kamis 2 Februari pagi.

Rapat ini membahas terkait dukungan sektor kesehatan dalam pembangunan IKN juga aspek tenaga kerja yang perlu disiapkan dengan serius sejak dini.

Bacaan Lainnya

Melalui akun instagramnya, Melki Laka Lena menjelaskan bahwa pertemuan komisi IX dgn para mitra dari pusat dan pemerintah daerah merupakan pertemuan pertama yang dilakukan DPR RI bersama para mitranya di IKN.

“Komisi IX dan semua peserta rapat yang berasal dari Jakarta yang baru pertama kali datang ke IKN antusias melihat dan mendengar langsung gambaran perkembangan pembangunan IKN khususnya di sektor kesehatan, tenaga kerja dan kependudukan yang merupakan domain kerja komisi IX DPR RI,” jelasnya.

Berbagai catatan dari lapangan untuk memperkuat fasikitas kesehatan pertama dan lanjut yang dimiliki daerah serta SDM kesehatan dalam jumlah dan kualitas yang memadai menjadi pekerjaan rumah ke depan yang mesti dibenahi segera.

Demikian juga terkait dukungan jaminan sosial bagi para pekerja yang membangun IKN juga aspek kependudukan ke depan saat ini dan ke depan pasca berkembangnya IKN butuh strategi yg kuat dan sinergi dgn berbagai pihak terkait di pusat dan daerah.

“Kami sengaja menuju IKN melalui darat sesuai anjuran Pak Gubernur Kalimantan Timur dan pulang melalui rute laut sesuai masukan Pak Walikota Balikpapan. Rute darat melalui jalan tol dan hutan yg masih terawat kami melihat kera dan lingkungan yang masih terawat,” ucapnya.

Melalui rute laut Komisi IX disuguhi pemandangan indah sepanjang perjalanan dari pelabuhan ke balikpapan. Semoga pembangunan IKN berjalan lancar sesuai rencana presiden Jokowi dan peradaban unggul bangsa negara masyarakat Indonesia bisa makin tampak lagi ke depan.***

Pos terkait