Melki Laka Lena Berharap Ridwan Kamil Bisa Berbagi Pengalaman Bersama Kader Golkar NTT

Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena.

Kupang-InfoNTT.com,- Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena angkat bicara terkait bergabungnya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ke Partai Golkar. Bergabungnya Kang Emil ini diumumkan langsung Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

“Salam sehat. Catatan kami sebagai Ketua DPD Partai Golkar NTT terkait bergabungnya Kang Ridwan Kamil ke Partai Golkar untuk kebaikan Partai Golkar, Kang Emil, bangsa Indonesia dan khususnya NTT,” ujar Melki Laka Lena kepada media ini, Kamis (19/1) siang.

Bacaan Lainnya

Menurut Wakil Ketua Komisi IX DPR RI ini bahwa bergabungnya Ridwan Kamil di Partai Golkar tentunya menguntungkan pemilih Golkar dan masyarakat secara luas karena Partai golkar mempunyai cita-cita membangun Indonesia dan daerah berdasarkan Pancasila dan juga karya-karya nyata yang ditunjukan berbagai macam latar belakang para misionarismenya, para kader, pengurusnya.

Ia menambahkan, dengan latar belakang sebagai Gubernur, Ridwan Kamil tentu akan sangat membantu masyarakat di Jawa Barat dan secara umum bisa melaksanakan manfaat program-program pembangunan yang menjadi brand dari Partai Golkar.

“Bang Ridwan Kamil sendiri tentu dengan masuk ke Partai Golkar seluruh jaringan Partai Golkar di tingkat nasional sampai daerah dan kelurahan mengenal Ridwan Kamil dan akan membawa energi positif bukan hanya di Jawa Barat tapi seluruh Indonesia.

“Bagi publik di Jawa Barat secara khusus tentunya dengan bergabung di Partai Golkar kiprah Kang Emil akan lebih bersinergi dan makin berdampak luas kedepan dan tentu bagi masyarakat Indonesia bagi pemilih partai Golkar akan lebih melihat kiprah dari Ridwan Kamil dan Partai Golkar akan lebih bagus kedepan dalam berbagai aspek pembangunan yang bisa dilakukan,” jelasnya.

Melki Laka Lena berharap masyarakat Nusa Tenggara Timur dan semua kader Partai Golkar Ridwan Kamil bisa berbagi ilmu di NTT. Dengan berbagai macam pengalaman, pikirin dan juga ide bisa dibawa ke NTT melalui Partai Golkar.

“Berbagai hal yang sudah dibuat pak Ridwan Kamil di Indonesia dan bahkan Jawa Barat dan juga Internasional itu bisa dipraktekan di Nusa Tenggara Timur,” ujar MLL.

Gubernur yang akrab disapa Emil itu dipercaya mengisi jabatan wakil ketua umum sekaligus co-chair Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Golkar.***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *