Komandan Lantamal VII Kupang Silaturahmi dengam Kapolda NTT

Danlantamal VII Kupang, Kolonel Laut (P) Heribertus Yudho Warsono ketika bersilaturahmi dengan Kapolda NTT, Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto, S.H.,M.H.

Kupang-InfoNTT.com,- Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) VII Kupang, Kolonel Laut (P) Heribertus Yudho Warsono didampingi oleh Asops Danlantamal VII dan Aspotmar Danlantamal VII melaksanakan kunjungan silaturahmi kepada Kapolda NTT, Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto, S.H.,M.H., Senin (07/02/2022) di Polda NTT.

Kapolda NTT pun menyambut baik kunjungan Danlantamal VII, dan mengucapkan selamat datang di Polda NTT. Kapolda NTT juga sampaikan rasa terima kasih kepada Danlantamal VII Kupang beserta rombongan yang telah berkunjung ke Polda NTT.

Bacaan Lainnya

Selanjutnya Kapolda NTT berharap agar kerja sama dan sinergitas antara Polda NTT dan Lantamal VII Kupang terus dijaga dan ditingkatkan. Yang mana banyak hal yang harus butuh sinergitas kedua instansi ini.

Selanjutnya Danlantamal VII juga memperkenalkan para asistennya yang turut mendampingi, di mana pada kesempatan itu, Danlantamal VII mengatakan, bahwa kunjungannya ke Polda NTT ini dilakukan guna meningkatkan sinergitas antara TNI dan Polri yang sudah terjalin selama ini sekaligus untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat baru Komandan Lantamal VII.

Lebih lanjut, Danlantamal VII bertujuan

“Lantamal VII ingin menjaga situasi dan kondisi NTT aman dan terkendali, untuk itu kita terus meningkatkan kerjasama dan kekompakan, sehingga kedepan dalam menjalankan tugas dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat,” ujar Danlantamal VII.

Laporan: Dispen Lantamal VII

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *