Sebuah Rumah di Desa Oelnasi Dihancurkan Angin Puting Beliung

Hal yang sama juga di ungkap oleh Kepala Dusun 5 Desa Oelnasi, Oskar Barak yang pada saat kejadian juga melihat secara langsung saat rumah dan aset desa tersebut terangkat tinggi dan kemudian dijatuhkan hancur berserakan.

Oskar berharap penuh agar pemerintah beserta dinas terkait dapat menyikapi peristiwa alam yang memporak-porandakan rumah warganya.

Bacaan Lainnya

Kepala Desa Oelnasi Yusak Leonati saat di temui media ini menyampaikan, dirinya telah berkoordinasi dengan pihak Kecamatan Kupang Tengah beserta pihak pemerintah Kabupaten Kupang untuk dapat menyikapi peristiwa yang terjadi di desanya.

“Saya sudah menyampaikan kejadian ini langsung ke Camat Kupang Tengah dan dari pihak kecamatan langsung tiba dan mengambil dokumentasi. Bersamaan dengan tibanya pihak kecamatan, saya juga langsung menghubungi Wakil Bupati Kupang Pak Korinus Masneno dan beliau meyampaikan agar segera dibuatkan laporan untuk dinaikan ke dinas terkait,” jelas Yusak.

Lanjut Kades Oelnasi, dari pihak desa juga akan memberikan bantuan kepada korban bencana di desanya ini. Sementara itu, Kades Yusak mengharapkan agar nantinya ada perhatian pemerintah kabupaten setelah laporan yang akan dibuatnya terkait bencana alam yang melanda desanya ke dinas atau badan terkait untuk segera memperhatikan korban.

Dari pantauan dan data yang di dapat infontt.com, peristiwa ini tidak memakan korban jiwa, namun kerusakan yang terjadi sangatlah besar. Di mana satu buah rumah beserta perabotnya hancur berserakan. Setelah kejadian alam tersebut masyarakat langsung bergotong royong mengevakuasi rongsokan rumah dan tenda.

Sementara penghuni rumah dipindahkan ke salah satu rumah kerabat. Aksi cepat sigap bagi keluarga yang kena bencana ini dipimpin langsung
Kepala Desa Oelnasi sendiri.

Reporter: Rocky Tlonaen & Sigit Seran
Editor: Redaksi

Pos terkait