Eksekusi Quick Win Kapolri, Kapolsek Amarasi Turun Langsung Dengar Keluhan Masyarakat

Kapolsek Amarasi, IPDA Thomas M. W. Radiena, S.H.,M.H, saat mendengar langsung keluhan masyarakat Desa Oesena.

Amarasi-InfoNTT.com,- Polres Kupang melalui Kapolsek Amarasi, IPDA Thomas M. W. Radiena, S.H.,M.H, menyampaikan himbauan Kapolda NTT terkait perubahan cuaca beberapa pekan terakhir di wilayah NTT.

Informasi ini disampaikan Kapolsek Amarasi dalam kegiatan Jumat Curhat di salah satu rumah warga atas nama Kelvin Ton tepatnya di RT 09 Desa Oesena (lokasi pengungsian warga dampak Seroja 2021), Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang.

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 15 Maret 2024 pukul 10.30 wita dan dihadiri 22 orang ini, Kapolsek Amarasi menyampaikan pesan Kamtibmas dan selanjutnya menyampaikan Himbauan Kapolda Nusa tenggara Timur tentang antisipasi dan upaya penanganan terkait kondisi cuaca, di mana curah hujan yang tinggi dan meningkat ditambah angin kencang dan perkembangan yang tidak menentu yang akan menimbulkan banjir tanah longsor yang akan memblokade jalan dan juga gelombang laut yang besar.

Dalam upaya antisipasi dan penanganan, maka kaposlek menyampaikan himbauan Kapolda NTT kepada warga. Hal-hal yang disampaikan agar warga waspada akan adanya bencana banjir longsor dan gelombang laut yang tinggi.

Selain itu, warga juga diminta untuk membersihkan gorong-gorong dan parit sehingga dapat mengalirkan debit air yang meningkat. Masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan untuk tidak turun ke laut sampai cuaca membaik.

Kapolsek Amarasi juga mengingatkan kepada pemilik transportasi laut untuk lebih waspada, jika harus melaut tidak harus membawa beban yang berlebihan atau overload, kondisi angkutan harus prima, melengkapi perlengkapan keselamatan laut.

Akhir dari himbauan Kamtibmas, Kaposlek diakhiri dengan sesi curhat dan tanya jawab. Di mana warga meminta supaya pemerintah dapat memperhatikan tempat tinggal mereka yang rata rata masih berlantai tanah.

Kapolsek Amarasi menyampaikan akan meneruskan kepada pemerintah kecamatan untuk dapat ditindak lanjuti.

Kapolsek Amarasi IPDA Thomas M. W. Radiena, S.H.,M.H, menjelaskan bahwa kegiatan Jumat Curhat ini merupakan program quick win Kapolri untuk mendengar langsung permasalahan atau keluhan yang dirasakan masyarakat dengan tujuan agar lebih mendekatkan Polri dengan warga masyarakat, serta silaturrahmi terus tersambung.***

Pos terkait