Kupang-infontt.com,- Pendaftaran legislatif dari DPC Partai PKB Kabupaten kupang berjalan dengan baik dan lancar, karena semua berkas terpenuhi dan sudah dimasukan ke KPU, Selasa (17/7/2018). Hal ini disampaikan Ferdinan Teuf, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) sekaligus Sekertaris DPC PKB Kabupaten Kupang Rabu pagi.
Menurut Ferdinan, sembilan puluh persen berkas sudah terpenuhi walaupun ada beberapa persyaratan yang belum lengkap, namun dalam beberapa hari ini akan dimasukan. PKB Kabupaten Kupang sendiri sangat optimis dan siap bertarung di pesta demokrasi 2019 mendatang dengan satu tekat bahwa PKB Kabupaten Kupang juga pasti akan menghasilkan satu fraksi.
“Satu dapil minimal satu kursi, semoga dengan kerja keras kami hal ini dapat tercapai. Dan kami akan bekerja ekstra keras karena persiapan kami sudah matang. Poin penting bagi PKB Kabupaten Kupang bahwa beberapa calon legislatif berasal dari masyarakat sendiri,”jelanya.
Ferdinan juga mengakui jika calon legislatif PKB Kabupaten Kupang kali ini banyak yang berasal dari masyarakat biasa, artinya dengan latar belakang bukan dari orang kaya. Dan inilah dasar kekuatan partai politik sesunguhnya, dengan adanya kehadiran akar rumput serta calon politis yang masih muda maka kedepan jika terpilih aspirasi rakyat akan benar-benar terpenuhi.
Ditambahkannya, dengan pencapaian target per dapil satu kursi maka PKB Kabupaten Kupang akan menghasilkan fraksi murni, dengan ini maka partai bisa lebih efektif dalam mengawal kebijakan pemerintah serta aspirasi rakyat.
“Dengan membentuk fraksi murni, potensi PKB Kabupaten Kupang lebih baik dalam mengawal kebijakan pemerintah dan suara rakyat bisa terjawab,” jelas anggota komisi B DPRD Kabupaten Kupang ini.
Terkait suara perempuan lanjut Ferdinan, dari kuota perempuan sedikit terpenuhi seluruhnya masih dan ada masa perbaikan, tinggal dilihat kembali untuk perbaikan. Jumlah keseluruhan caleg dari PKB Kabupaten Kupang sendiri berjumlah 40 orang yang menyebar di semua dapil.
“Saya pribadi sangat optimis pemilihan legislatif 2019 PKB Kabupaten Kupang pasti menang dengan masing-masing dapil minimal dapat satu kursi. Sedangkan saya pribadi sudah optimal bekerja dan sudah memberikan apa yang menjadi kewajiban saya selama empat tahun di DPR, tentunya masyarakat tahu apa yang sudah saya lakukan, khusus untuk dapil empat saya yakin pasti menang,”pungkas Ferdinan.
Laporan: Yongki Bell