Cindera Mata Kongres XVI KNPI dari NTT untuk Ipar Presiden Jokowi

Nampak Ketua DPD KNPI NTT sedang kalungkan kain adat Sumba kepada Ketua MK RI.

Maluku Utara-InfoNTT.com,- 

DPD KNPI (Komite Nasional Pemuda Indonesia) Nusa Tenggara Timur memberikan cindera mata berupa Kain Adat Sumba kepada Ketua MK RI, usai Dialog Kebangsaan pada Kongres XVI Pemuda yang menghadirkan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Republik Indonesia, Prof Anwar Usman yang notabene ipar Presiden Joko Widodo (Jokowi), Senin (16/5/2022) di TernateZ

Bacaan Lainnya

“Ini adalah kain dari NTT pak ketua yang terhormat. Kami rindu bapak ke NTT. Karena itu saya mengundang pak ketua ke NTT. Saat itu Ketua MK RI Prof Anwar Usman menjawab dalam waktu dekat Ia pastikan ke NTT, dan setalah itu dilanjutkan dengan foto-foto bersama,” ujar Heri Boki kepada media sambil mengenang kembali momentum berharga tersebut.

Ketua KNPI NTT, Heri Boki juga mengatakan, sebagai Pemuda dari bumi Flobamora, yang juga dikenal dengan nusa terindah toleransi, bahwa penyematan kain adat Sumba kepada Ketua MK RI sebagai bentuk penghargaan dan terima kasih kepada Ketua MK RI sekaligus mempromosikan kekayaan budaya NTT sebagai bagian dari kekayaan budaya nusantara dalam forum nasional yang diikuti serta disaksikan seluruh Pemuda Indonesia.

“Pada kesempatan tadi juga saya sudah mendaulat dan mengundang Ketua MK RI untuk berkunjung ke NTT. Puji Tuhan, Ketua MK RI langsung merespons dan memastikan akan berkunjung ke Ende, NTT di bulan Juni mendatang,” jelasnya.

Heri Boki menambahkan, negara bangsa ini harus tetap dan terus berjalan di tengah tegaknya Konstitusi, karena itu generasi muda sebagai calon pemimpin masa depan perlu dibekali dengan berbagai hal agar memahami, melaksanakan dan mengawal Konstitusi.

Laporan: Chris Bani

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *