Oelamasi.-infontt.com.- SMP Negeri 1 Amfoang Tengah, Sekolah Satu Atap (Satap) menyelenggarakan Ujian Sekolah Tahun Pelajaran 2022/2023, yang sama seperti unit-unit SMP lainnya di Kabupaten Kupang. Pada Jumat (14/4/23) Kepala SMP Negeri 1 Amfoang Tengah Satap mengabarkan bahwa ada 62 siswa sedang mengikuti Ujian Sekolah. Ke-62 siswa tersebut terdiri dari 28 orang laki-laki dan 34 orang perempuan. Jumlah sebanyak ini disebar dalam 4 ruang ujian.
Ada yang menarik dari tampilan para guru pengawas ruang dan siswa. Semuanya mengenakan pakaian khas daerah Amfo’an. Amfo’an Raya dalam bahasa adat disebut pah binoni, negeri dengan susu dan madunya.
Kepala SMP Negeri 1 Amfoang Tengah Satap menyampaikan tampilan yang demikian bukan untuk gaya-gaya, tetapi sebagai upaya mencintai produk busana tradisional, hasil kerja kaum perempuan Amfoang Tengah, khususnya ibu dari anak-anak yang sedang mengikuti Ujian Sekolah.
Upaya lain yang mendorong kecintaan pada busana tradisional yakni dimasukkannya kegiatan ekstra kurikuler tenun ikat di sekolah ini. Pembinanya yakni guru mata pelajaran SBK, Yane S. Baitanu, S.Pd. Demikian yang disampaikan Kepala SMP Negeri 1 Amfoang Tengah Satap, Arnaldo Olla, S.Pd mengakhiri percakapan via WhatsApp dengan media ini.
Laporan: Arnaldo Olla, S.Pd
Editor: Roni Bani