Pelepasan 64 Calon Wisudawan Prodi PJKR UKAW Kupang Periode Maret 2023

64 Calon Wisudawan Prodi PJKR UKAW Kupang Periode Maret 2023 foto bersama 

Kupang-InfoNTT.com,- Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Kristen Artha Wacana Kupang (Unkris) menggelar acara Pelepasan Calon Wisudawan Periode Maret 2023 Tahun Akademik 2022/2023 Ganjil, Selasa 21 Maret 2023 di Hotel T-More Kupang.

Dekan I FKIP UKAW Kupang Dr. Andreas Jhoni Lumba kepada media ini menyampaikan jumlah mahasiswa yang akan diwisudakan berjumlah 64 mahasiswa berasal program studi (prodi PJKR).

“Sebanyak 64 mahasiswa berasal dari prodi PJKR dengan IPK sangat memuaskan dan sudah melebihi standar yang ditetapkan oleh SNDIKTI,” ujarnya.

Jhoni menyampaikan dari 64 mahasiswa prodi PJKR, 3 diantaranya dikategorikan lulusan terbaik dengan masa studi maksimal 5 tahun.

Pada pelepasan calon wisudawan ini, Prodi PJKR Unkris memberikan penghargaan kepada tiga wisudawan terbaik, yakni Agustina Hariyati Mauk, Marsiono Timotius Ervin Bengu, dan Brayen Haekase. Agustina meraih IPK 3,70, Marsiono meraih IPK 3,65, sedangkan Brayen meraih nilai IPK 3,60.

Ia menambahkan, kegiatan ini tentu Prodi PJKR telah sepakat bersama Kepro dan juga beberapa dosen PJKR lainnya untuk menyelenggarakan syukuran atas keberhasilan para mahasiswa yang telah menyelesaikan studi di Program Studi PJKR. Untuk itu ucapan syukur ini ditandai dengan ibadah bersama.

“Hari ini mereka akan berada di masyarakat untuk menunjukan kualitas sehingga menjadi berarti dan dapat melayani masyarakat untuk kehidupan kedepan. Harapannya tentu saya ingin mahasiswa yang telah menimbah ilmu di FKIP/PJKR dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat,” tandas Dr. Jhoni Lumba.

Laporan: Messe Ataupah

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *