Kupang-InfoNTT.com,- Prihatin dengan kondisi kerusakan jalan utama desa, Pemerintah Desa bersama warga Desa Penfui Timur, Kecamatan KupangTengah, KabupatenKupang, bergotong royong menambal jalan berlubang dengan sertu, Jumat (17/02/2023) siang.
Dipimpin langsung oleh Kepala Desa Penfui Timur Zem Tafoki bersama jajaran perangkat desa serta warga Penfui Timur, jalan berlubang tersebut kini sudah bisa dilewati tanpa ada rasa kuatir.
Kepala Desa Penfui Timur, Zem Tafoki kepada media ini di lokasi kegiatan menyampaikan apresiasi kepada semua warga Penfui Timur yang sudah menyisihkan waktu untuk kerja bakti bersama menambal ruas jalan Klaret yang berlubang. Kegiatan ini dihadiri oleh warga, seluruh perangkat desa baik RT RW dan dusun.
“Pada hari ini kami kerja bakti dengan pola gotong royong di ruas jalan Klaret mulai dari tikungan Klaret sampai pilar merah. Kami dibantu oleh beberapa saudara warga Penfui Timur. Bantuannya berupa sertu,” ungkapnya.
Kades menambahkan, antusiasme dan kesadaran menjadi modal utama warga bekerja. Hal ini dikarenakan jalan ini sangat sulit dilewati apalagi musim hujan. Banyak genangan air dan lumpur pada lubang jalan yang mengakibatkan motor rusak bahkan ada pengendara yang jatuh.
“Saya ucap terima kasih kepada saudara saudara yang sudah membantu menurunkan sertu secara cuma-cuma, yakni bapak Febi Suek menyumbangkan sertu kurang lebih 10 ret, bapak Simon Bahas 5 ret, bapak Moy 7 ret dan juga bapak Aldo Afoan juga sementara ada masih dalam perjalanan sekitar 4 ret. Oleh karena itu, saya sangat berterima kasih karena tidak mempunyai sesuatu yang paling berharga untuk membalas tetapi dengan bantuan ini kiranya Tuhan yang berkenan membalas budi baik dari keempat bapak ini,” ujar Kades Zem Tafoki.
Selain bantuan sertu, juga ada alat berat dari PT Bumi Indah, yaitu vibro. Bantuan ini oleh Pemerintah Desa Penfui Timur membuat permohonan kepada pihak PT. Bumi Indah untuk membantu warga menambal lubang di Jalan Klaret ini. Ucapan terima kasih juga kepada para orang tua dan pemuda yang sangat membantu mengerjakan jalan ini sebagai wujud ikut membangun Desa Penfui Timur.
Kades Penfui Timur yang baru dilantik ini juga menegaskan kepada pemerintah kabupaten Kupang dan provinsi agar kiranya jalan Klaret yang rusak ini bisa segera dikerjakan di bulan April atau Mei. Jangan sampai anggaran ini dialihkan ke tempat lain, karena aktivitas warga yang tinggi harus melewati jalan yang rusak ini tentu sangat tidak baik bagi pembangunan daerah kedepan.
“Ini memacu kesadaran pemerintah daerah agar segera mengerjakan jalan ini karena kami salah satu desa yang wajahnya berhadapan langsung dengan Kota Kupang,” tegas Kades Tafoki.
Laporan: Chris Bani