Kupang-InfoNTT.com,- Hari-hari terakhir jelang serah terima jabatan Kapolres Kupang, AKBP Aldinan R.J.H. Manurung, SH.,SIK.,M.Si, dengan gagah mempersembahkan 9 unit rumah dinas bagi anggota Polri.
Peresmian Asrama Polisi (Aspol) Sanika Satywada Presisi Polres Kupang oleh Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Setyo Budyanto, S.H.,M.H., Bupati Kupang Korinus Masneno dan Kapolres Kupang, AKBP Aldinan R.J.H. Manurung, SH.,SIK.,M.Si. Kegiatan dilaksanakan pada Selasa (08/02/2022) siang, di halaman kantor Satuan Lantas Polres Kupang.
Harus diketahui bahwa sebelum peletakan batu pertama, Kapolres Kupang terus melakukan koordinasi dengan Pemda terkait hibah untuk pembangunan asrama di belakang Kantor Satuan Lantas tersebut.
Mimpi Aldinan Manurung ini sempat terkendala dengan Covid-19, yang berujung dengan pemangkasan anggaran. Namun akhirnya pembangunan dapat terwujud di bulan November 2021, setelah mendapat persetujuan dana hibah dari Pemda Kabupaten Kupang.
Gerak cepat pihak CV. Blander Tris Abadi setelah ditunjuk sebaga pelaksana proyek pun patut diacungi jempol. Dalam tempo kurang lebih 2 bulan mulai dari tanggal 8 November 2021, CV ini berhasil merampungkan pekerjaan pembangunan Asrama Polres. Semua berkat desakan Kapolres Kupang agar proyek ini cepat selesai dan bisa segera ditempati oleh anggota.
Kini AKBP Aldinan siap melaksanakan serah terima jabatan dari Kapolres Kupang menjadi Wadir Narkoba Polda NTT. Tiada kata selain TERIMA KASIH yang sebesar-besarnya kepada Kapolres Kupang, Aldinan Manurung.
Laporan: Humas Polres Kupang