Tim Penggerak PKK Desa Pathau Sukses Selenggarakan Pameran Tenun Ikat

Kupang-InfoNTT.com,- Mempertahankan harkat dan martabat budaya bangsa Indonesia, menuntut kita untuk terus menjaga dan melestarikan warisan para leluhur kepada sebagai generasi penerus bangsa. Hal ini disampaikan Camat Amabi Oefeto Timur, Maher Ora ketika membuka kegiatan pameran hasil karya masyarakat, Kamis (19/8/2021) pagi.

Pameran tenun ini berupa tenunan motif daerah yang diprakarsai tim penggerak PKK Desa Pathau dan mendapat dukungan penuh dari pemerintah Desa Pathau. Kegiatan pameran dilaksanakan di halaman kantor desa setempat.

Bacaan Lainnya

Kepada media ini, Maher Ora mengatakan, bahwa masyarakat harus bangga dan mencintai budaya sendiri. Tidak boleh terpengaruh dengan kemajuan ilmu pengetauan dan tehknologi yang kemudian membuat anak bangsa lupa akan budaya sendiri.

“Kita harus terus tumbuh kembangkan budaya bangsa kita di mana saja kita berada. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mendukung sektor pariwisata di Kabupaten Kupang, sekaligus memperingati HUT RI ke 76,” ujarnya.

Hadir pada kegiatan tersebut Ketua, sekretaris dan ketua-ketua Pokja Tim penggerak PKK Kecamatan Amabi Oefeto Timur, kepala Desa Pathau, tokoh masyarakat dan tokoh agama setempat. (*Tim)

Pos terkait