Pengurus Cabang PGRI Kecamatan Amabi Oefeto Timur Periode 2021-2025 Resmi Dilantik

Ilustrasi: salah satu acara dalam rangka pelantikan BP PGRI di satu tempat.

Kupang-InfoNTT.com,- Badan pengurus cabang PGRI Kecamatan Amabi Oefeto Timur periode 2021-2025 resmi dilantik. Acara berlangsung pada Selasa (30/3/2021) pagi di aula SMP Negeri 1 Amabi Oefeto Timur.

Acara ini juga dihadiri oleh Camat Amabi Oefeto Timur Maher Ora. Selain pelantikan, juga dilangsungkan serah terima jabatan dari pengurus lama, yakni Markus Benu, S.Pd kepada Ketua PGRI Kecamatan Amabi Oefeto Timur yang baru, yakni Fredik Namah, S.Pd.

Bacaan Lainnya

Camat Amabi Oefeto Timur dalam sambutannya meminta agar dalam melaksanakan tugas, para punggawa PGRI di Amabi Oefeto Timur harus tunduk dan taat pada AD/ART PGRI serta ikrar dan janji diucapkan sejak dilantik.

Maher Ora juga mengharapkan agar para pengurus PGRI harus melayani dengan sepenuh hati. Haru tahu bagaimana caran untuk mensejahterakan anggota, terlebih dalam melaksanakan berbagai program kerja yang telah ditetapkan oleh organisasi.

”Pada era kemajuan teknologi ini badan pengurus diminta berkreasi dan berinovasi, serta memiliki daya saing dalam peningkatan SDM. Intinya badan pengurus dan anggota harus bersama-sama masyarakat dan pemerintah turut serta ikut mensukseskan Revolusi 5P di Kecamatan Amabi Oefeto Timur ini,” jelasnya.

Dirinya juga meminta PGRI ikut terlibat dalam penanganan pencegahan covid-19 di Amabi Oefeto Timur. Semua elemen harus wajib melakukan sosialisasi dan disiplin protokol kesehatan.

“Saya ajak semua yang ada di sini bersama-sama mensukseskan program vaksinasi covid-19 menuju Indonesia sehat, cerdas, maju, mandiri dan sejahtera,” ujarnya.

Badan pengurus PGRI ini dikukuhkan oleh Camat Amabi Oefeto Timur dan dilantik oleh Ketua PGRI Kabupaten Kupang. Acara juga dihadiri Kapolsek Amabi Oefeto Timur.

Laporan: Jimy Kapitan

Pos terkait