Pemerintah Desa Oemolo Terima Vaksin Perdana dari Puskesmas Oenuntono

Kepala Desa Oemolo Kornelis Babys saat divaksin oleh tenaga medis dari Puskesmas Oenuntono.

Amabi-InfoNTT.com,- Pemerintah Desa Oemolo mendapat kesempatan untuk divaksin pencegahan covid-19. Kegiatan vaksinisasi ini dilaksanakan pada Rabu 24 Maret 2021 di Kantor Desa Oemolo.

“Kami Pemerintah Desa Oemolo mendapat jadwal vaksinasi dari Puskesmas Oenuntono. Kegiatan juga berjalan baik atas kerjasama Pemerintah Kecamatah dan Polsek Amabi Oefeto Timur beserta Babinsa,” ujar Kornelis Babys, Kepala Desa Oemolo kepada media ini (24/3).

Bacaan Lainnya

Sebagai orang pertama yang divaksin di Desa Oemolo, Kornelis berharap agar semua masyarakat di Kecamatan Amabi Oefeto Timur khususnya Desa Oemolo harus siap divaksin jika diberi kesempatan, jangan percaya berita hoaks atau bohong yang disebar terkait vaksinisasi yang sifatnya hanya untuk menakut-nakuti masyarakat.

“Ini untuk kebaikan bersama. Vaksin tujuannya untuk menambah kekebalan tubuh, terutama pencegahan penyebaran covid-19,” ujar Kornelis.

Laporan: Chris Bani

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *