Kupang-InfoNTT.com,- KNPI NTT melalui surat Nomor 623.B/KNPI NTT/VII/2021 Kupang, tanggal 13 Juli 2021 perihal pemberitahuan dan juga permohonan, meminta. Kepada Owner PT. Bosowa Berlian Motor, Suban Aksa di Makassar untuk menindak secara tegas Kepala Cabang Bosowa Berlian Motor Kupang.
Ketua DPD KNPI NTT, Hermanus Boki kepada media ini, Senin (19/7/2021) siang menjelaskan, surat ke pimpinan Bosowa tersebut sehubungan dengan adanya pengaduan masyarakat yang disampaikan secara resmi oleh Karyawan PT. Bosowa Berlian Motor Cabang Kupang kepada DPD KNPI Provinsi NTT dan teregister dengan nomor : 013/Dumas/Kpg/VII/2021 tanggal 6 Juli 2021.
“Kami ingin menyampaikan bersama kepada Bapak, bahwa Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) sebagai satu-satunya wadah berhimpun seluruh Organisasi Kepemudaan dan Kemahasiswaan, dalam gerak dan dinamikanya senantiasa mengambil bagian dalam peran-peran kesejarahan sebagai bentuk komitmen bersama, bersinergi dan berkonstribusi serta terlibat aktif bersama rakyat dalam perjuangan-perjuangan mencari atau menegakan kebenaran dan keadilan di negara yang sama-sama kita cintai,” ujarnya.
Oleh karena itu menurut Heri Boki, diterimanya pengaduan masyarakat secara resmi, maka menjadi tanggung jawab DPD KNPI NTT untuk menindaklanjuti sebagai bentuk pertanggung-jawaban dalam menjaga kepercayaan person maupun publik terhadap eksistensi organisasi. Artinya pengaduan yang disampaikan oleh karyawan PT. Bosowa Berlian Motor Cabang Kupang kepada DPD KNPI NTT harus ditelusuri dan ditindak secara tegas jika dugaan tindak pidana tersebut benar adanya.
“KNPI tidak bermaksud mengintervensi Owners PT. Bosowa Berlian Motor, tetapi ijinkan kami dengan segala kerendahan hati menyampaikan bahwa DPD KNPI NTT dengan dukungan semua organisasi kemasyarakatan pemuda, organisasi perempuan dan LSM di NTT akan terus memperjuangkan dan juga mengawal permasalahan ini sampai tuntas,” tegasnya.
Heri Boki menambahkan, keputusan saudara Arfan T. Rawuaten selaku Kepala Bosowa Cabang Kupang selain sangat tidak profesional, tendensius dan subyektif, dengan sadar telah mencederai rasa kemanusiaan di tengah situasi dan kondisi pandemi Covid-19.
Selain itu pula, dengan segala kerendahan hati DOD KNPI NTT meminta dengan hormat agar Owners PT. Bosowa Berlian Motor segera mengambil langkah tegas untuk memecat atau memberhentikan tidak dengan hormat saudara Arfan T. Rawuaten dari jabatannya sebagai Kepala Bosowa Berlian Motor Cabang Kupang.
DPD KNPI NTT juga meminta owner PT. Bosowa Berlian Motor memilih dan menempatkan Kepala Cabang Kupang baru, yang benar-benar memiliki integritas, moralitas, kapasitas, juga komunikatif dan humanis serta tidak arogan.
Selain itu, DPD KNPI juga meminta PT. Bosowa Berlian Motor melakukan evaluasi objektif dan kritis terhadap manajemen dan personalia, dengan harapan sederhana, yakni membersihkan yang kotor dan merapikan yang tercecer.
“Demikian pemberitahuan dan permohonan ini disampaikan. Atas segala perhatian dan kerjasama yang baik dari owner PT. Bosowa Berlian Motor, kami DPD KNPI NTT sampaikan limpah terima kasih,” tandas Boki.
Laporan: Chris Bani