Kapolres Kupang Bersama Seluruh Anggotanya Resmi Divaksin Perdana di Puskesmas Oesao

Kapolres Kupang AKBP Aldinan R. J H. Manurung, SH.,S.I.K.,M.Si, ketika menerima vaksin perdana dari seorang tenaga medis di Puskesmas Oesao (05/3).

Oesao-InfoNTT.com,- Dipimpin Kapolres Kupang AKBP Aldinan R. J H. Manurung, SH.,S.I.K.,M.Si, seluruh anggota Polri dan juga PNS di lingkup Polres Kupang resmi mendapat kesempatan vaksin pencegahan covid-19, Jumat (05/3/2021) di Puskesmas Oesao.

Paur Humas Polres Kupang Aipda Lalu Randy usai kegiatan kepada media ini mengatakan, yang mendapat kesempatan vaksin pertama adalah Kapolres Kupang. Selanjutnya diikuti Wakapolres Kupang, Para Kabag, Para Kasat, Para Perwira serta anggota yang telah dibagi jadwal vaksin untuk hari ini dari Bagops, Bag Ren dan Sium.

Bacaan Lainnya

Randy menambahkan, total jumlah anggota yang mendapatkan kesempatan vaksin perdana ini kurang lebih 50 Personil. Tahapannya mulai dari registrasi ulang data di meja pendaftaran, dilakukan Skrining terhadap peserta vaksin, jika lulus Skrining maka dilanjutkan vaksinisasi. Selesai divaksin, para anggota Polri kemudian diobservasi selama 30 menit.

“Petugas medis yang memberikan vaksin yakni dari Puskesmas Oesao yang dipimpin oleh dr. Desemiyeti Ngatriani dan 11 petugas vaksinator,” ujar Randy.

Untuk para anggota yang bertugas di setiap Polsek, pemberian vaksin juga akan dilakukan di setiap Puskesmas yang ada di wilayah Kabupaten Kupang sejumlah 14 Puskesmas, dan jumlah personel kurang lebih 600 orang anggota Polres Kupang beserta Polsek dan jajaran.

Disela kegiatan vaksin ini, Kapolres Kupang juga memberikan bingkisan dari Bhayangkari Cabang Kupang kepada petugas vaksinisasi sebagai bentuk dukungan atas lancarnya proses vaksin ini.

“Setiap proses vaksinasi yang dilakukan hari ini dan selanjutnya merupakan kerja sama yang baik antara URKES Polres Kupang dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang,” jelas Randy.

Laporan: Chris Bani

Pos terkait