Pemerintah Desa Oemolo Resmi Bagikan 2 Tahap BLT Dana Desa ke Masyarakat

Pembagian BLT di desa Oemolo

Amabi-InfoNTT.com,- Pemerintah Desa Oemolo, Kecamatan Amabi Oefeto Timur resmi membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dana desa yang dianggarkan lewat APBDes Oemolo tahun anggaran 2020, Selasa (02/6/2020) pagi.

Kepala Desa Oemolo Kornelis Babys kepada media ini mengatakan, awalnya jumlah penerimaan BLT di desa Oemolo sebanyak 125 KK yang ditetapkan oleh pemerintah desa bersama tim relawan covid-19 desa Oemolo.

Namun, setelah diverifikasi lalu ditetapkan 24 KK yang terdata akan menerima Bantuan Sosial Tunai atau BST, sehingga yang menerima BLT dana desa difinalkan yakni 101 KK. Dari 101 KK masing-masng mendapat Rp. 1.200.000 untuk bulan April dan Mei, sedangkan bulan Juni masih dalam proses dan sisanya Rp. 600.000.

“Saya berharap masyarakat Oemolo gunakan uang yang pemerintah desa bagikan sebaik-baiknya untuk membeli beras, telur dan sayur. Uang tersebut harus dinikmati bersama keluarga, dan tidak boleh karena uang tersebut lalu ada kekerasan dalam rumah tangga,” tegas Kornelis.

Laporan: Daniel Ruku

Pos terkait