Pemerintah Desa Lamawalang Salurkan BLT Dana Desa Tahap I

Foto bersama camat Larantuka bersama semua tim saat pembagian BLT bagi masyarakat di Desa Lamawalang

Larantuka – InfoNTT.com,- Pemerintah Desa Lamawalang, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur telah realisasikan Banguan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap 1 tahun 2020 untuk warga miskin di wilayahnya yang terdampak virus korona atau Covid-19.

Dana tahap 1 sebesar Rp 41.400.000 rupiah ini disalurkan kepada 69 kepala keluarga (KK) pada Rabu (06/05/2020). Dari 69 KK ini, masing-masing mendapat BLT sebesar 600 ribu rupiah setiap bukanya selama tiga bulan berturut-turut.

Total dana desa Lamawalang yang digelontorkan untuk BLT ini sebesar 124.200.000 rupiah. Acara pembagian BLT ini diawali dengan penyerahan secara simbolis oleh Camat Larantuka didampingi Kepala Desa Lamawalang, BPD, Linmas, Babinsa dan Babinkamtibmas.

Kepala Desa Lamawalang, Laurensius Jaga Kelen kepada media ini, Rabu (06/05/2020) menjelaskan, KK penerima BLT ini ditetapkan bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Lamawalang dan tokoh masyarakat melalui musyawarah tingkat desa.

“Kami melakukan musyawarah desa insidentil bersama BPD, tokoh masyarakat dengan agenda validasi, finalisasi dan penetapan data KK calon penerima BLT. Dan semua proses berjalan sesuai prosedur sambil memperhatikan protokol Covid-19,” jelas Kades.

Laurensius Jaga Kelen juga mengatakan, keputusan yang diambil ini sudah sesuai dengan surat edaran Permandagri No 6 Tahun 2020 dan perubahan atas Peraturan Menteri Desa (PDTT) No 11 Tahun 2019 tentang prioritas penggunaan Dana Desa Tahun 2020

“Inti dari perubahan dimaksud mengatur tentang penggunaan Dana Desa antara lain untuk pencegahan dan penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), Bantuan Langsung Tunai Desa (BLT) Dana Desa,” ujarnya.

Laporan: Chris Bani

Pos terkait