Maneleo Lodu-Adu Resmi Dilantik oleh Maneleo Inahuk

Ba’a-InfoNTT.com,- Peran seorang maneleo sangatlah penting dalam menyelesaikan berbagai perkara di pulau Rote, oleh sebab itu peradaban yang ada terus dijaga sehingga dapat mengurangi kesenjangan sosial yang ada dalam masyarakat adat. Demikian disampaikan Drs. Leonard Haning, MM, selaku Maneleo Inahuk ketika mengukuhkan Adrianus Adu sebagai Maneleo Lodu-Adu, Senin (06/01/2020) di desa Holoama, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao.

Kegiatan berlangsung pukul 15.00 wita dan undangan yang turut mengambil bagian dalam menyaksikan kegiatan tersebut yakni, pimpinan OPD lingkup Kabupaten Rote Ndao, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh agama dan pemerintah desa setempat.

Berbagai petuah dilontarkan Maneleo Inahuk kepada para Maneleo agar jabatan yang dipegang dimanfaatkan dengan baik karena merupakan suatu kepercayaan.

“Tugas penting dari maneleo yakni harus bisa untuk mensejahterakan leo dan analeo dari seluruh anggota keluarga atau keluarga leo,” ujar Maneleo Inahuk.

Lebih lanjut Lens mengatakan, acara pelantikan ini merupakan lanjutan dari yang sebelumnya, karena seperti yang diketahui bersama bahwa Lorens Adu telah dipanggil pulang oleh Sang Pemilik Kehidupan pada bulan Mei tahun 2019, oleh karena itu untuk mengisi kekosongan jabatan Maneleo Lodu-Adu yang vacum selama kurang lebih tujuh bulan, maka pada kesempatan ini keluarga besar Adu dan Leo anak (Adu-Thie) telah bersepakat dan memilih putera terbaik mereka, Adrianus Adu untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut.

Dirinya berharap bahwa ketika diperhadapkan dengan suatu masalah di tengah-tengah keluarga, maka tidak perlu terburu-buru untuk dilaporkan ke pihak yang berwenang seperti polisi, tetapi harus cobalah mencari solusi dari dalam sebelum melangkah keluar.

“Jangan kita dahulukan hukum tertulis tapi mari kita fungsikan maneleo yang ada karena saya percaya bahwa hukum tertulis dampaknya sangat kecil, tetapi hukum adat punya dampak yang luar biasa dalam hidup bertetangga, bersaudara, berbangsa dan bernegara,” jelasnya.

Oleh karena itu, Ia berharap Maneleo yang terpilih sekarang adalah harapan besar dari keluarga, sehingga setelah dipilih maka tidak boleh duduk diam tetapi boleh berkreasi dengan berbagai kegiatan, baik hari raya keagamaan atau kegiatan lainnya.

Laporan: Mexi Bani

Pos terkait