Kupang-infontt.com,- Selvester Banfatin, Calon Bupati Kupang dari partai koalisi Gerindra dan PAN atau lebih sering dikenal dengan nama Paket Terkini menjelaskan bahwa ada tiga ciri orang munafik. Pertama, orang munafik cenderung berkata tidak jujur di mana tidak pernah konsisten dengan apa yang dikatakannya, bahkan ada dikotomi yang tajam antara apa yang dikatakan dengan apa yang diperbuat. Padahal rakyat Kabupaten Kupang khususnya saat ini sangat membutuhkan pemimpin yang benar-benar jujur dan dapat dipercaya.
“Sebagai seorang pemimpin, seharusnya kita harus berlaku adil. Dan untuk adil maka kita itu dekat dengan yang namanya kejujuran. Jadi, dalam sebuah kepemimpinan tidak boleh bertindak tidak adil karena kebencian atau karena tidak suka,” tegasnya.
Veki menambahkan, orang munafik mudah memberi janji, tetapi kemudian tanpa beban mengingkarinya. Orang munafik juga biasanya pandai merangkai kata dan santun dalam tutur kata maupun perilaku, sehingga membuat orang terbuai dan terjebak dalam kemunafikannya.
“Kita tidak bisa menggantungkan harapan atau menggadaikan masa depan kita pada janji-janji yang tidak realistis, apalagi diucapkan oleh tipe orang yang munafik dan memiliki rekam jejak yang tidak teruji,”ungkapnya.
Menurutnya orang munafik jika diberi amanah pasti akan mengkianati amanah tersebut. Orang munafik memanfaatkan amanah yang diterimanya bukan untuk kepentingan rakyat, tetapi untuk kepentingan diri atau kelompoknya. Hal itu terlihat dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN) yang kini telah terbukti menambah kesengsaraan rakyat.
Maka dari itu, rakyat harus cerdas karena daerah membutuhkan pemimpin yang berkualitas, kompeten, memiliki integritas teruji, rekam jejak yang baik dan telah memberi bukti kerja nyata, bukan sekedar janji.
“Kabupaten Kupang membutuhkan pemimpin yang jujur, tegas dan visioner, karena sejauh ini, daerah juga sudah memiliki pemimpin ideal yang didambakan ada dalam diri seorang Ayub Titu Eki. Lewat program-program yang kami gagas maka paket Terkini siap melanjutkan dan mempertahankan yang sudah baik serta menuntaskan yang belum sempat terlaksana,”pungkas dia.
Laporan: Chris Bani