138 Anak PAUD Gugus Amarasi Selatan Siap Menduduki Pendidikan Dasar

Amarasi-infontt.com-, Acara pelepasan siswa-siswi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) gugus Amarasi Selatan Kamis, (13/06/2019) di Gereja Betesda Buraen berlangsung aman serta penuh hikmah.

Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Bidang Pembinaan PAUD dan Pendidikan Non Formal Kabupaten Kupang Dra. Yuli Rudatin, Pemerintah Kecamatan Amarasi Selatan, Pengurus Unicef Cabang Kupang, Pengurus Himpaudi Kabupaten Kupang, Para Kepala PAUD serta tenaga pengajar PAUD Gugus Amarasi Selatan, Orang tua dan juga siswa/siswi PAUD Gugus Amarasi Selatan.

Bacaan Lainnya

Yulin Rudatin dalam sambutannya megucapkan limpah terima kasih bagi semua pihak yang telah bekerja keras untuk menjadikan semua anak-anak menjadi lebih kreatif dan siap untuk menduduki jenjang pendidikan dasar. “Terima kasih bagi bapak ibu guru serta semua pihak yang telah bekerja keras demi kebaikan anak-anak kita ini, dari sini kita dapat melihat bahwa mereka telah siap untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” jelasnya.

Hal yang sama datang dari Ketua Gugus PAUD Amarasi Selatan, Yerfelius Y. Bani, S.Pd. Dirinya mengaku sangat bangga terhadap kemampuan dan kreatifitas para anak-anak yang sangat terampil dan terlatih. “Saya atas nama semua pengurus Gugus Amarasi Selatan serta para tenaga pendidik PAUD sangat bangga dengan kemampuan yang dimiliki anak-anak kam. Dan ini menjadi motivasi kami kedepannya untuk lebih semangat,” ungkap Yerfelius dalam sambutannya.

Acara yang berjalan penuh hikmah ini menampilkan berbagai macam keterampilan dari anak anak baik bernyanyi, membacakan puisi serta memperagakan adat istiadat Amarasi berupa tarian menyambut tamu.

Disamping itu, pelepasan kali ini terdapat 138 anak dari 17 PAUD Gugus Amarasi Selatan yang telah siap baik secara kreatifitas maupun intelektual untuk menduduki jenjang sekolah dasar.

Laporan: NSL20 & Abi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *