Doa Orang Tua untuk Melki Buraen Bertarung di Pilkada Kabupaten Kupang 

Kedua orang tua Melki Buraen yakni sang ayah Toni Yulius Buraen dan sang ibu Ketsia Buraen-Feni

Amarasi-InfoNTT.com,- Toni Yulius Buraen dan Ketsia Buraen-Feni turut mendoakan Sang Putra Melkisedek Eliaser Buraen atau disapa Melki Buraen agar semua lancar saat melakukan pendaftaran sebagai Bakal Calon Bupati Kupang hingga pada proses rekomendasi partai nanti.

Hal itu diungkapkan langsung oleh kedua orang tua Melki Buraen usai mendaftar di Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Kupang, Selasa (07/5) siang.

Bacaan Lainnya

Toni Yulius Buraen selaku ayah dari Melki Buraen mengatakan bahwa dirinya mendukung penuh anaknya lewat doa agar apa yang menjadi harapan bisa tercapai. Dukungan partai dan masyarakat pun tak luput dari doa-doanya.

Toni Buraen memastikan bahwa putranya punya ketulusan untuk ikut berkontribusi membangun Kabupaten Kupang. Hal yang sama juga bahwa kolaborasi bersama partai juga diyakini bisa dijalankan ketika nanti memimpin daerah ini.

“Banyak masyarakat yang secara tulus dan ikhlas mendukung anak saya. Jika Tuhan berkenan untuk kemudian maju bertarung dan menang maka saya hanya pesan, jangan pernah membuat susah masyarakat,” ungkapnya.

Dirinya juga meminta Melki Buraen untuk membantu orang lain yang membutuhkan bantuan tanpa harus meminta balasan. Satu hal penting yang wajib diingat adalah jangan membuat kecewa keluarga namun sebaliknya harus berbuat baik.

Sedangkan sang ibu Ketsia Buraen-Feni mengatakan bahwa anaknya punya kemauan keras dan cita-cita besar untuk merubah wajah Kabupaten Kupang. Hal ini dikarenakan semasa merantau di luar daerah, banyak hak yang dilihat dan dipelajari baik dari segi penataan kota hingga pengelolaan pariwisata.

Menurut Ketsia, putranya sudah membawa dirinya ke Jawa dan memperlihatkan bagaimana kemajuan daerah daerah di luar NTT. Hal inilah yang kemudian memotivasi Melki Buraen untuk maju sebagai calon kepala daerah di Kabupaten Kupang.

“Semua yang diimpikan adalah baik. Sebagai seorang ibu yang mengandung dan melahirkan serta menyusui dan membesarkan, mungkin salah satu cara mendukung adalah dengan berdoa memohon pertolongan Tuhan. Kami mendukung anak sulung karena memiliki pengalaman yang luar biasa di luar NTT. Dari pengalaman-pengalaman tersebut, menjadi dasar motivasi maju Pilkada dan ingin merubah wajah Kabupaten Kupang,” ujar ibu Melki Buraen.

Dirinya pun selalu berpesan kepada putranya agar perlakukan orang lain dengan baik. Yang mana harus duduk sama rendah, berdiri sama tinggi.

Melki Buraen sendiri merupakan putra sulung dari tujuh bersaudara. Dirinya merupakan pebisnis ulung yang menamatkan studinya di STM.

Laporan: Chris Bani 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *