Saktico Charis Masneno Kembali Nahkodai Partai Bulan Bintang Kabupaten Kupang

Saktico Charis Masneno saat menerima SK Ketua DPC PBB di kantor DPP

Jakarta-InfoNTT.com,- DPC Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Kupang telah melakukan Muscab, dan Saktico Charis Masneno kembali terpilih sebagai ketua DPC PBB Kabupaten Kupang secara aklamasi.

Selanjutnya, Saktico Masneno menerima SK Ketua DPC Partai Bulan Bintang (PBB) periode 2019-2024, Rabu (04/03/2020) di kantor DPP PBB. Dengan diterimanya SK, maka Sakti resmi melanjutkan tongkat kepemimpinan PBB untuk 5 tahun yang akan datang.

Bacaan Lainnya

Saktico Masneno yang juga anggota DPRD Kabupaten Kupang, kepada media ini (04/03) malam, usai menerima SK mengatakan, Surat Keputusan diserahkan langsung oleh Sekjen Partai Bulan Bintang (PBB) Afriyansyah Noer.

Dikatakannya, selaku ketua DPC yang kembali diberikan mandat untuk periode 2019-2024, dirinya mengucapkan limpah terimakasih kepada Ketua Umum Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra, Sekjen dan seluruh jajarannya serta teman-teman pengurus PBB di Kabupaten Kupang.

“Ketua Umum Partai Bulan Bintang bang Yusril  juga mengingatkan saya agar terus bekerja untuk meningkatkan eksistensi partai di Kabupaten Kupang,” ujar Sakti mengutip ucapan Yusril Ihza Mahendra.

Menurut Sakti, pesan ini merupakan satu tugas besar untuk kader PBB Kabupaten Kupang, di mana PBB adalah rumah bagi kaum milenial dan juga partai yang mempunyai visi dan misi yang nasionalis.

“Saya juga mengajak para muda dan masyarakat untuk bergabung bersama PBB dan sama-sama berjuang mewujudkan Kabupaten Kupang yang lebih baik. PBB tidak tertutup bagi siapapun, tetapi sebaliknya selalu terbuka bagi semua kalangan, golongan, agama tanpa memandang berbagai latar belakang,” ujar Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Kupang ini.

Laporan: Chris M. Bani

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *