Pertama di Kabupaten Kupang, Pemerintah Desa Soliu Salurkan BLT Tahap II Tahun 2023

Pemerintah Desa Soliu saat menyerahkan BLT DD Tahap II.

Amfoang-InfoNTT.com,- Pemerintah Desa (Pemdes) Soliu, Kecamatan Amfoang Barat Laut, Kabupaten Kupang kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap kedua tahun 2023. Penyerahan BLT Dana Desa Soliu dilaksanakan di Aula Kantor Desa Soliu, Selasa 18 April 2023.

Markus Akulas selaku Kepala Desa Soliu kepada media ini mengatakan Pemerintah Desa Soliu terus bekerja keras serta berupaya merealisasikan BLT dana desa setiap tahapan tepat waktu. Contohnya hari ini tahap II untuk bulan April hingga Juni 2023 resmi dibagikan.

Bacaan Lainnya

“Pemdes Soliu hari Ini Selasa 18 April 2023 telah menyalurkan BLT Dana Desa sebanyak 69 KPM (Keluarga Penerima Manfaat). Masing-masing KPM menerima sebesar Rp. 900.000 dengan rincian 300.000 per bulan,” ujarnya.

Menurut Markus Akulas Penyaluran BLT DD dimaksudkan untuk pengentasan kemiskinan ekstrim di desa, sehingga ke 69 KPM tersebut merupakan keluarga yang termasuk warga yang kurang mampu dan dikategorikan sebagai keluarga dalam kemiskinan ekstrim seperti lansia, disabilitas, janda dan duda.

Dirinya berharap semoga pembagian BLT DD ini bisa menolong dan membatu masyarakatnya penerima dalam pengentasan kemiskinan di desa dapat teratasi.

Untuk diketahui bersama bahwa Desa Soliu merupakan desa pertama yang menyalurkan BLT Dana Desa Tahap II di Kabupaten Kupang. Ini menjadi contoh konkret bagi desa yang lain agar segera melaporkan laporan keuangan dana desa tahun 2022 dan mencairkan BLT bagi masyarakat penerima.

Laporan: Chris Bani 

Pos terkait