Kapolres Kupang Apresiasi Personil Pengamanan Kamis Putih dan Jumat Agung 

Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K.,M.H.

Babau-InfoNTT.com,- Kepala Kepolisian Resor Kupang AKBP FX. Irwan Arianto, S.I.K.,M.H memberikan apresiasi kepada personil yang melakukan pengamanan baik Polri, TNI maupun unsur terkait lainnya seperti Polisi Pamong Praja dan Dinas Perhubungan Kabupaten Kupang atas sinergitas yang diberikannya guna mengamankan sejumlah rangkaian ibadah Kamis Putih dan Jumat Agung diwilayah Kabupaten Kupang sehingga bisa berjalan aman dan lancar.

“Saya memberikan apresiasi bagi petugas kami yang melakukan pengamanan serta personil TNI, Pol PP dan Dinas Perhubungan yang telah bersinergi untuk ciptakan kedamaian hingga hari ini,” pungkasnya.

Bacaan Lainnya

Seperti diketahui bahwa Kepolisian Resor Kupang dan jajarannya sejak tanggal 4-18 April 2023 akan melakukan pengamanan gereja-gereja yang akan melaksanakan ibadah Paskah tahun ini dalam operasi Semana Santa Turangga 2023.

Selain obyek seperti gereja, aktivitas masyarakat lainnya juga menjadi sasaran operasi digelar secara merata diseluruh wilayah hukum Polres Kupang.

Pantauan media di Gereja St. Simon Petrus Tarus, nampak belasan personil Polres Kupang melakukan pengamanan dari sore hari hingga tengah malam karena selain Misa Kamis Putih umat melanjutkan ritus Adorasi Menghormati Sakramen Maha Kudus hingga pagi hari.

Tugas pengamanan yang dilakukan akan dilanjutkan pagi hingga malam hari pada Jumat (7/4/2023) guna menjamin keamanan bagi umat yang akan melakukan ibadah Jalan Salib.

Sumber: tribratanewskupang.com 

Pos terkait