Bertemakan Budaya, DPC PDIP Kabupaten TTS Daftar ke KPU

Tarian adat temani DPC PDIP Kabupaten TTS daftar ke KPU

Soe-InfoNTT.com,- DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten TTS melakukan konvoi budaya menuju Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Konvoi bergerak dari Sekertariat DPC PDIP ke KPU tersebut diselenggarakan untuk memeriahkan pendaftaran caleg PDIP, Kamis (11/5/2023) pagi.

Ketua DPC PDIP TTS, Mordikai Liu menjelaskan bahwa kelengkapan administrasi seluruh calon anggota legislatif sudah disiapkan secara matang oleh PDIP. Sebab, anggota legislatif juga memiliki peran penting dalam pembangunan bangsa dan negara.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, seluruh calon anggota legislatif sudah dipersiapkan secara matang, karena untuk kemajuan Indonesia Raya. PDIP TTS mengusung 40 bakal Caleg yang didaftar terdiri dari 25 Caleg Pria dan 15 Caleg perempuan.

“Ke-40 caleg tersebut merupakan putra-putri terbaik Kabupaten TTS yang telah melewati tahapan seleksi selama satu tahun. Oleh sebab itu partai menarget dari lima dapil, setiap dapil memperoleh 2 kursi,” tegasnya.

Pria yang akrab disapa Decky ini menargetkan satu Dapil dapat 2 kursi. Oleh sebab itu komposisi Caleg terdiri dari orang-orang terbaik.

Pantauan media ini berkas bakal caleg diserahkan langsung oleh ketua DPC, Mordikai Liu yang didampingi Sekertaris DPC, Yusuf Soru dan diterima Ketua KPU Kabupaten TTS, Matheus Krivo yang didampingi Komisoner KPU dan Bawaslu Kabupaten TTS.

Kurang lebih 1 jam KPU bersama Bawaslu memeriksa berkas dokumen bacaleg dan di nyatakan lengkap dan di terima. Berita acara yang dibacakan langsung oleh ketua KPU TTS.

Matheus Krivo pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa pihak KPU pada hari ini akan memastikan dan mengamankan dokumen pendaftaran dengan sistem aplikasi silon.

“PDIP adalah partai politik kedua yang mendaftar. Mulai pada 15 Mei sampai dengan 23 Juni 2023 mendatang KPU akan melakukan verifikasi calon legislatif. Apabila terdapat berkas yang perlu diperbaiki maka KPU akan menyampaikan kepada Ketua DPC PDI Perjuangan,” ujarnya.

Laporan: Welem Leba 

Pos terkait