Jambore PAR Tingkat Amabi Oefeto Timur Sebagai Wujud Inovasi Generasi Penerus

Kupang-InfoNTT.com,- Di tengah kemajuan ilmu pengetahuan dan tehnologi, generasi muda dituntut untuk terus berbenah diri menghadapi arus globalisasi informasi dengan tetap menjaga jati diri sebagai bangsa yang berbudaya, sehingga tidak terpengaruh dengan budaya asing.

Demikian disampaikan Camat Amabi Oefeto Timur, Maher Ora dalam sambutannya ketika membuka kegiatan Jambore PAR tingkat Klasis Amabi Oefeto Timur, Rabu (01/9/2021) bertempat di gedung kebaktian Jemaat GMIT Betania Oemofa.

Bacaan Lainnya

Dikatakannya, generasi muda merupakan generasi penerus bangsa yang perlu terus mengembangkan bakat, karya dan inovasi di berbagai hal, terutama bidang kerohanian. Momen kegiatan ini harus digunakan sebaik-baiknya untuk menunjukan kerjasama tim dalam mengikuti berbagai perlombaan sehingga dapat berhasil sesuai dengan apa yang diharapkan.

”Jika kita disiplin mengikuti suatu perlombaan pasti kita berhasil. Apalagi kegiatan ini mengusung sub Thema “Aku anak sehat, kuat dan cerdas bagi Tuhan, sesama dan Alam”,” ujarnya.

Selain Camat Amabi Oefeto Timur, turut hadir pada acara pembukaan tersebut Ketua Majelis Klasis Amabi Oefeto Timur, para pendeta se Klasis Amabi Oefeto Timur, Kapolsek Amabi Oefeto Timur yang diwakili, dan sejumlah undangan lainnya.

Kegiatan Jambore PAR Tingkat Amabi Oefeto Tinur ini dilaksanakan selama 2 hari, yaitu tanggal 1 dan 2 September 2021. Kegiatan dilaksanakan dengan tetap disiplin protokol kesehatan. (*Tim)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *