Kupang-InfoNTT.com,- Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Kupang mendukung dan mendorong percepatan langkah pemerintah daerah dalam upaya penanganan penyebaran Virus Corona. Demikian disampaikan Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Kupang, Deasy Ballo-Foeh kepada media ini, Rabu (25/03/2020).
Deasy meminta masyarakat untuk tidak perlu panik tetapi jangan juga mengganggap remeh. Tetapi bisa menahan diri untuk tetap berada di rumah jika tidak ada urusan yang sangat penting.
“Bagi Fraksi PDI Perjuangan, tugas untuk menghentikan penyebaran virus ini merupakan tugas bersama yang memerlukan sinergitas antara semua komponen. Kita bisa melihat ancaman yang sudah ada di depan mata kita bersama. Artinya kita sekarang benar benar lagi diuji,” ujar Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Kupang ini.
Yang membuat sedih, bagi Deasy adalah ancaman penyebaran Corona ini datang di tengah situasi gagal tanam dan gagal panen yang juga dirasakan sebagian besar masyarakat di Kabupaten Kupang. Hal ini benar benar mengetuk pintu hati untuk memberikan perhatian yang serius.
“Fraksi akan mendukung langkah-langkah yang diambil oleh pemerintah, baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, karena itu Fraksi PDIP dengan tegas mengatakan siap untuk melakukan rasionalisasi anggaran perjalanan dinas ataupun anggaran lainnya dalam DPA Sekwan untuk dialokasikan pada penanganan Covid 19 dan berbagai masalah sosial ikutannnya.
“Hal ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab kemanusiaan dari kami fraksi PDI Perjuangan Kabupaten Kupang. Kita tidak saja melihat pencegahan Covid 19, tapi juga harus mampu melihat beban sosial lain yang akan di tanggung oleh masyarakat di kabupaten Kupang,” ungkapnya.
Dirinya menambahkan, ekonomi secara global terpukul serta ikut terpuruk dan itu akan berakibat pada daya beli masyarakat, kebutuhan sehari hari, dampak sosial yang akan sulit dipenuhi, maka anggaran perjalanan dinas dan lainnya perlu digeser untuk ditunda pelaksanaannya agar dapat memenuhi pemenuhan kehidupan rakyat di kabupaten Kupang.
Kepedulian partai berlambang kepala banteng ini sebagai wujud sosial dan sumbangsih sikap sebagai wakil rakyat yang dipercayakan duduk di kursi dewan. Pernyataan Sikap Fraksi PDI Perjuangan ini juga didukung oleh ketua DPC PDIP Kabupaten Kupang, Johanes Mase, S.Th.
Laporan: Chris Bani