Camat Amabi Oefeto Timur Pantau Langsung Pembagian BLT di Oemofa dan Enolanan

Camat Amabi Oefeto Timur ketika memberikan arahan kepada masyarakat Desa Oemofa sebelum pembagian BLT tahap 8 dan 9

Kupang-InfoNTT.com,- Camat Amabi Oefeto Timur, Maher Ora diundang oleh Pemerintah Desa Oemofa dan Pemerintah Desa Enolanan untuk ikut dalam pembagian BLT, Rabu (09/12/2020) pagi.

Kepada media ini usai kegiatan, Maher Ora mengatakan bahwa kehadirannya di desa untuk memastikan bahwa uang tersebut benar-benar tepat sasaran, apalagi dana untuk penanganan covid-19.

Bacaan Lainnya

Masyarakat juga diminta oleh Camat untuk memanfaatkan curah hujan tahun 2020 hingga 2021 mendatang dengan cara menanam padi, jagung serta tanaman produktif lainnya yang bernilai ekonomis, termasuk menanam lamtoro taramba untuk pakan ternak.

“kita tdk boleh tergantung pada bantuan BLT yang ada, karena bantuan pemerintah sangat terbatas,” demikian Maher Ora.

Menurutnya, bantuan BLT tahap akhir, yakni 8 dan 9 tahun 2020  di Desa Oemofa diberikan kepada 160 KK. Pembagian BLT ini dihadiri langsung oleh Anggota Polsek Amabi Oefeto Timur, Kepala Desa Oemofa beserta perangkat dan Ketua serta anggota BPD.

Camat Amabi Oefeto Timur ketika membagikan langsung BLT kepada masyarakat di Desa Enolanan

Selain Desa Oemofa, hal yang sama juga dilakukan oleh Pemerintah Desa Enolanan, di mana pemerintah setempat juga membagikan BLT tahap 7 kepada 88 KK.

“Bantuan yang ada diharapkan dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga. Jangan kita mengeluh, kita harus bangkit dan bekerja keras agar kampung bisa lebih maju lagi kedepannya,” ujar Maher.

Laporan: Sigit Seran

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *