Boking-InfoNTT.com,- Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VII Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa dan Ketua Korcab VII DJA II Ny. Suwerni Kompiang Aribawa beserta rombongan melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Pos TNI AL (Posal) Boking, Kecamatan Boking, Kabupaten Timur Tengah Selatan (TTS), Minggu (02/08/20).
Kunjungan kerja Danlantamal VII Laksma TNI IG. Kompiang Aribawa beserta rombongan yang tiba di Posal Boking ini disambut secara adat oleh Ketua Adat Desa Boking dengan pengalungan Tais atau selendang tenun sebagai ucapan selamat datang.
Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi ringan dan ramah tamah di ruang tamu Kantor Posal Boking dalam suasana kekeluargaan. Dalam kesempatan tersebut, Danlantamal VII Laksamana Pertama TNI IG. Kompiang Aribawa menyampaikan ucapan terima kasih telah diterima dengan hangat dan baik oleh Prajurit Posal Boking dan pejabat Pemerintah di Posal Boking.
“Kunjungan kerja ini untuk melihat secara langsung situasi dan kondisi Kantor Posal Boking dan prajuritnya, semoga hubungan yang sinergis Posal Boking dengan masyarakat Desa Boking tetap terjaga dengan baik untuk mengamankan perairan laut perbatasan RI – Timor Leste”, ujar Danlantamal VII.
Hadir dalam kegiatan ini Danlantamal VII Kupang, Ketua Korcab VII DJA II, Kadisfaslan Lantamal VII, Wakapolsek Boking, Perwakilan Koramil Boking, prajurit Posal Boking, Camat Boking, Kepala Desa Boking dan Tokoh Adat Desa Boking.
Laporan: Dispen Lantamal VII.