Kepala Desa Fatutnana Mempertanyakan Persoalaan Listrik yang Tidak Pernah Mampir ke Desanya

Kepala Desa Fatutnana
Kepala Desa Fatutnana

Soe-InfoNTT.com,- Warga Fatutnana, Kecamatan Noebeba mempertanyakan permasalahan serta kendala yang mengakibatkan listrik yang tidak kunjung masuk ke desa mereka. Masyarakat di desa ini tentunya sangat berharap penerangan.

Ditemui dirumahnya, Rabu (23/1/2019), Markus Sae, Kepala Desa Fatutnana mengatakan beberapa desa di Kecamatan Noebeba belum memiliki saluran listrik hingga saat ini, sehinga masyarakat desa sangat mengeluhkan persoalan ini.

Bacaan Lainnya

Markus Sae menjelaskan, sampai saat ini, di desa belum ada listrik sama sekali, tiang pun belum ada. Padahal desa Fatutnana ini berada di pinggir Ibukota Kabupaten TTS. Jarak tempuh dari desa Fatutnana ke Kota Soe kurang lebih 27 kilometer.

“Kami tidak mengerti kenapa listrik lambat masuk ke desa ini, padahal jalan kami sudah aspal. Tapi entah kendala apa sehingga listrik belum sampai  juga, padahal program dari presiden Jokowi bahwa di tahun 2019 ini, listrik sudah harus masuk sampai ke setiap desa yang ada di pedalaman,” ujarnya.

Markus berharap, di tahun 2019 ini pemerintah bisa melihat kondisi yang ada di Desa Fatutnana khususnya listrik. Di mana kebutuhan utama setiap manusia adalah makanan, air dan terang.

Laporan: Yongki Bell

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *