Memperingati Hari Sumpah Pemuda, Permajar AOT Melakukan Pembersihan Pantai Lasiana

Kupang-InfoNTT.com,- Sebagai bentuk kepedulian pemuda dalam memperingati hari Sumpah Pemuda 28 Oktober, Perhimpunan Mahasiswa Asal Kecamatan Amabi Oefeto Timur (PERMAJAR AOT) Melakukan kegiatan sosial dengan  melakukan pemungutan sampah, Minggu 28 Oktober 2018 di pantai Lasiana Kupang.

Toncy Babys, Ketua Permajar AOT kepada media mengatakan ini merupakan bentuk kepedulian pemuda dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda. Semua anggota dan badan pengurus kordinator turun langsung di lokasi dan kegiatan ini dimulai sejak pukul 9 pagi.

Bacaan Lainnya

”Sebagai organisasi mahasiswa yang di dalamnya ada pemuda, maka tentu saja menjadi tamggungjawab kita pemuda untuk melakukan kegiatan positif sebagai bentuk semangat juang pemuda saat ini terutama dengan seperti yang kami lakukan hari ini yakni gerakan membersihkan pantai,”jelas Toncy.

Sedangkan Aven Bengkar, satu anggota yang ikut diwawancarai media mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kreativitas pemuda dalam mempringati Hari Sumpah Pemuda, dan apa yang dilakukan ini merupakan aksi nyata dan sumbangsih pemuda dalam pembangunan daerah khususnya peduli terhadap kebersihan itu sendiri.

Laporan: Julio Faria

Editor: Redaksi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *