Kupang-infontt.com,- Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) NTT, Awang Notoprawiro mengatakan tidak lama lagi akan menghadapi pemilihan kepala daerah dan pemilihan legislatif, oleh karena itu pemenangan pilkada sekarang merupakan pintu masuk untuk memenangkan pileg 2019.
Ketika diwawancarai terkait Pilkada Kabupaten Kupang, Awang menyampaikan bahwa PAN sangat siap dan akan kerja keras untuk memenangkan Pilkada.
“Saya yakin ketika PAN menjatuhkan dukungan untuk pak Veki dan pak Joni untuk maju di pilkada maka PAN juga sudah sangat siap untuk memenangkan Pilkada tersebut,” ujarnya kepada infontt.com, (12/2/2018) pagi.
Awang juga mengakui dalam pilkada kali ini paket Terkini merupakan salah satu kandidat yang sangat kuat di Kabupaten Kupang maka dari itu, PAN memberikan dukungan penuh dari seluruh kader PAN.
“Saya yakin masyarakat sudah cerdas dalam memilih pemimpinnya. Oeh karena itu, kita harus percaya diri akan kemenangan walaupun nanti lawan kita itu juga kuat, tetapi kita harus tetap optimis untuk menang,”ungkapnya.
Ia melanjutkan ada poin penting bagi seluruh kader PAN di Pilkada Kabupaten Kupang untuk kemenangan yang wajib dilakukan oleh kader, yakni tanpa lelah mensosialisasikan Paket Terkini hingga pilkada usai.
Lanjut dia, seluruh kader PAN diwajibkan untuk memasang alat peraga (Banner) paket Terkini dimasing-masing rumah kader PAN. “Kita mendukung paket Terkini itu serius bukan main-main, maka dari itu seluruh kader PAN Kabupaten Kupang harus siap memenangkan Pilkada ini,”pungkasnya.
Laporan: Chris Bani