Daftar Ke Hanura, Marten Tualaka Siap Bertarung di Pilkada TTS

Soe-infontt.com,- Anggota DPRD Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Marten Tualaka menyatakan kesiapannya bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten TTS 2018 setelah dirinya resmi mendaftar sebagai Bakal calon Bupati dan Wakil Bupati TTS ke Partai Hanura, Senin (31/7/2017).

“Kalau soal kesiapan memimpin, saya siap. Saya sudah punya konsep bagaimana meningkatkan kesejahteraan masyarakat TTS,” ujar Wakil Ketua Komisi IV DPRD TTS ini.

Bacaan Lainnya

Melalui akun Facebooknya, Marten Tualaka meminta dukungan masyarakat. Menurutnya, biarlah semua proses berjalan dengan baik agar kedepannya siapa yang dipilih dan terpilih, dialah putra putri terbaik daerah yang dipercayakan masyarakat.

“Kita semua mempunyai harapan yang besar terhadap perubahan daerah ini, tetapi jalan menuju perubahan itu bukan dengan merusak tatanan norma dan nilai serta hubungan kekeluargaan yang sudah ada sejak lama, apapun bentuk kompetisi ini, kita semua yang ada di TTS adalah saudara,” jelas Marten.

Sebelumnya juga, sempat diberitakan media ini, teman seperjuangan Marten Tualaka di partai Hanura, David Imanuel Boimau juga mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati TTS. Dimana keduanya adalah kader partai Hanura dan juga sama-sama duduk sebagai anggota DPRD TTS periode 2014 – 2019. (Chris Bani)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *