Mahasiswa Asal NTT Menerima Penghargaan Golden Key

Boby Tangkonda(tengah) penerima penghargaan Golden Key ( salah satu penghargaan tertinggi di dunia untuk mahasiswa)

Australia,infontt.com,- Golden key adalah masyarakat kehormatan perguruan tinggi terbesar di dunia. Tercatat sampai saat ini 2 juta anggota termasuk beberapa nama besar seperti Desmond Tutu, Bill Clinton dan Elie Wiesel. Untuk masuk menjadi bagian dalam keanggotaan ini didasarkan pada pencapaian akademik dari berbagai unsur civitas akademika. Flinders University, sebagai bagian dari Top 2% perguruan tinggi di dunia menganugerahkan penghargaan Golden Key kepada mahasiswa yang masuk 15 % tertinggi pencapaian akademik pada setiap Universitas selama tahun 2015. Boby Tangkonda, salah satu mahasiwa asal Nusa Tenggara Timur (NTT) pada tahun ini berada diantara jajaran penerima Golden Key pada Flinders University, South Australia.

Pencapaian ini tentunya merupakan bagian dari determinasi, semangat, kerja keras dan konsistensi dalam menyelesaikan tantangan akademik selama 1 tahun ini. Pencapain ini tentunya juga membuktikan bahwa anak NTT bisa bersaing dalam komunitas akademik International. Proficiat buat Boby Tangkonda.(detikcom)

Boby Tangkonda(tengah) penerima penghargaan Golden Key ( salah satu penghargaan tertinggi di dunia untuk mahasiswa)

Pos terkait