HUT Gereja Tefneno’ Koro’oto Dibalut Nuansa Budaya

Amarasi-infontt.com,- Senin, 1 Agustus 2016 Jema’at GMIT Tefneno’ Koro’oto memperingati hari jadinya yang ke-85. Kebaktian syukur dipimpin oleh Ketua Majelis Klasis Amarasi Timur Pdt Yakob Niap,S.Th.

Pdt Yap dalam khotbahnya menyitir Kej 32 tentang perubahan nama Yakob menjadi Isra’el setelah bergumul dengan Tuhan. Hal ini dimaknai sebagai pergumulan Jema’at Tefneno Koro’oto yg telah bergumul dengan Tuhan dan pelayanan yang Tuhan berikan sebagai tanggung jawab.
Masa depan gereja Tuhan khususnya di Koro’oto Tuhan Yesus menetapkannya bersama generaso hari ini dan yang akan datang.

Bacaan Lainnya

Sementara itu Ketua Majelis Jema’at Tefneno Koro’oto Pdt Ivonei Isliko menyampaikan bahwa Kristus datang dan melayani melalui para hamba yang dipilih, melalui pemerintahan, melalui orang dan lembaga yang menyiapkan keahlian trrtentu dan melalui tokoh awam teologi.

Kebaktian dikemas dalam nuansa budaya atoin meto’ dimana salah satu sesi liturgo do’anya disampailan dalam tutur adat a’asramat/natoni yang dipimpin oleh seorang anak kelas remaja, Zandra Bani.

Selain kebaktian, panitia mengadakan lomba membangun dan menghias gapura antarrayon. Ada 14 gapura dibangun oleh warga gereja swkaligus menyambut hari proklamasi ke-71 tahun 2016.(Roni Bani)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *